Minggu, 21 Juni 2015
Klepon Labu kuning
Bahan :
200 gr labu kuning kukus, haluskan
225 gr tepung ketan
2 sm air kapur sirih
1/2 st garam
gula merah sisir untuk isian
kelapa parut yg muda
1/2 st garam
daun pandan
Cara :
1. campur kelapa parut, garam,dan pandan kukus hingga matang, sisihkan.
2. campur labu kuning ,tepung ketan ,garam, air kapur sirih aduk hingga rata dan adonan bisa dipulung.
3. ambil sejumput adonan, isi dengan gula merah lakukan sampai habis.
4. rebus air hingga mendidih masukan adonan yg sudah dipulung tadi hingga matang dan mengambang.
5. angkat gulingkan kedalam kelapa parut.
6. angkat siap dihidangkan .
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar