Sabtu, 26 September 2015
BANANA CAKE RICKE
Banana cake resep ricke.....
saat matang aromanya wangii pisang yang mengugah selera
rasanya jangan ditanya....
banana cake ini ngak awet karena langsung ludeshhh...
Bahan :
500 gr pisang ambon
4 btr telur
50 ml susu cair
100 gr gula pasir
100 gr brown sugar
1/4 st garam
300 gr tepung terigu
25 gr tepung maizena
1st baking powder
1 st soda kue
1 st vanili
200 gr margarin leleh
Cara :
1. lumatkan pisang dengan garpu kemudian campur dengan susu sisihkan.
2. kocok telur, gula pasir, brown sugar, garam hingga mengental dan putih.
3. masukkan pisang dan susu secara pelan pelan, aduk rata dengan spatula.
4. masukkan ayakan tepung terigu, maizena, baking powder dan baking soda dalam tiga tahap aduk balik.
5. masukkan mentega leleh dan vanili aduk balik.
6. tuang keloyang tulban diameter 23 kemudian hentakkan
7 oven selama 45 menit 160c hingga matang.
Catatan :
~ gunakan pisang yg benar benar matang (dalu).
~ jika tidak ada brown sugar gunakan gula pasir yg disesuaikan dengan selera masing masing.
~ kocokan telur harus benar benar kental agar stabil saat ditambahkan pisang.
~pastikan saat mengaduk mentega leleh benar benar homogen stabil agar tidak bantat.
~adonan cukup tinggi jadi dipanggang dengan suhu rendah agar matang sempurna dan tidak gosong.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar